
Sekarang, gak jamannya nelpon harus boros pulsa. Gak cuma bisa telpon saja, sms juga bisa. Mulai dari kentongan, surat, telegram, pager, fax, sampai dengan email sudah menjadi salah satu sarana untuk komunikasi ke siapa saja. Lebih canggih lagi nih, kita bisa memberikan banyak informasi kepada keluarga kita, kerabat, rekan kerja, maupun saudara yang letaknya mungkin jauh disana. Kalau harus naik pesawat, serasa mahal kalau letaknya jauh. Dengan telepon seluler, teknologi mempermudah kita untuk berkomunikasi dengan siapa saja. Apa sih yang dibutuhkan kalau kita mau menghubungi seseorang? Pulsa… yah ini adalah yang kita butuhkan kalau kita mau menghubungi seseorang. Banyak nelpon, pasti juga boros pulsa. Eitss siapa yang bilang bikin boros. Sekarang cuma dengan skype kamu bisa berkomunikasi dengan siapa saja bisa message, voice, bahkan video chat.
Pas banget buat kamu yang sibuk dengan aktifitas mobile dan berkomunikasi, karena sekarang TELKOMSEL bikin kamu bisa Skype-an di ponsel! Nggak perlu lagi tuh laptop atau PC. Bisa dibawa kemana aja gak perlu repot, karena bisa di instal di hape atau gadget kamu. Hebatnya lagi baru TELKOMSEL yang punya layanan ini, pertama dan satu-satunya di Indonesia!
Lalu gimana caranya :
Yang kamu perlukan hanya mendownload aplikasi Skype di ponsel kamu, m.skype.com, kemudian mengaktifkan Paket Data Telkomsel untuk nikmati unlimited Skype-to-Skype call & chat ke teman-teman kamu yang juga memiliki akun Skype baik yang menggunakan laptop, PC atau ponsel .
Mengulik – ulik beberapa informasi yang ada, eh ternyata dapet juga nih informasi lengkapnya. Sempat menghubungi call centre telkomsel untuk menanyakan lebih lengkapnya.
Untuk pengguna kartuHALO, simPATI dan kartuAs dengan menggunakan skype ini, apa aja sih dapetnya? :
- Panggilan (Voice call) Skype-to-Skype tidak dikenakan biaya tambahan apa pun (GPRS).
- Bebas mengirimkan dan menerima pesan instan (instant message) ke seluruh teman Skype mu, baik secara personal (1 to 1) maupun melalui grup.
- Bisa melakukan conference calls.
- Aplikasi Skype app “always on” membuat kamu selalu terhubung secara online dengan sesama teman Skype.
Hanya dengan menggunakan simpati/as cukup ngeluarin duit Rp 25.000 sebulan (sudah termasuk ppn) buat menikmati layanan skype ini. Untuk kartu halo belum termasuk ppn. Tarif ini sudah termasuk paket gprs dari telkomsel lho, jadinya gak perlu khawatir lagi buat ngaktifin paket ini.
Cara aktifasinya cukup mudah,
- Call ke *363#
Pilih 1 Skype
Pilih 1 Aktifasi layanan
lalu pilih 1 lagi “ya” untuk konfirmasi layanan
Setelah itu tunggu beberapa saat, akan ada notifikasi berupa sms balasan dari telkomsel.
Ngapain lagi sekarang gak jamannya boros pulsa, Makes Skype Go Mobile Dengan Telkomsel sekarang juga.
Komentar
Posting Komentar