(Semarang, 30 Januari 2014) sebuah perjalanan mimpi anak negeri tiba di Semarang. Kali ini anak negeri ini menyapa pendengar Sonora FM Semarang. Berlokasi di Radio Sonora FM Semarang di Komplek Amaris Hotel Pemuda ini, Suyatna Pamungkas (Penulis) buku ini ingin mewujudkan cita – cita anak negeri untuk meraih mimpinya. Acara talkshow dan diskusi yang dipandu oleh penyiar Radio Sonora FM Semarang Arul, dengan durasi 60 menit dari jam 19.00 – 20.00 banyak mengundang tanya pendengar di rumah yang penasaran dengan isi buku Maha Mimpi Anak Negeri.
Perjalanan ke Semarang ini merupakan satu dari perjalanan Suyatna Pamungkas untuk mewujudkan mimpi mimpi anak negeri. Penasaran dengan isi bukunya? Bisa sahabat dapatkan di toko buku terdekat dengan harga Rp 52.000
Komentar
Posting Komentar