Langsung ke konten utama

Kabel Pelindung Agar Kabel Tahan Lama

Pelindung KabelSepertinya para produsen ponsel nggak mengira kalau kabel charger mudah rusak. Buktinya  banyak kasus terjadi seperi ujung kabel sering tertekuk lalu lapisan terbuka sehingga serabut-serabut halus kabel akan terbuka. Jika satu saja putus, maka kabel charger nggak akan berfungsi dengan normal kembali.

Bete? Pasti dong. Untuk harga kabel charger Iphone atau android saja bisa lebih dari seratus ribu-an untuk produksi yang original. Bukan produksi palsu yang beredar di pasaran ya. Murah tapi malah merusak batere ponsel kita sendiri. Jika mudah rusak berarti harus sering beli baru. Ini lumayan menguras kocek.

Beberapa orang ada yang berusaha kreatif dengan melapisi ujung kabel yang cepat rusak karena sering tertekuk itu dengan selotip. Balutan selotip memang menjadi lebih kuat dan tidak mudah rusak. Tapi, dari sisi estetika nggak enak banget dilihatnya. Boro-boro kelihatan keren tapi malah kelihatan seperti charger palsu dong. Walaupun kita beli yang original.

Saat ini yang banyak mengeluh soal rapuhnya ujung kabel adalah para pengguna Iphone dan Ipod. Lapisan yang terlalu halus dan lunak menyebabkan kabel cepat rusak jika sering tertekuk saat pengisian baterai ponsel.

Tapi sekarang tidak perlu khawatir lagi deh. Ada produsen yang melihat ini sebagai peluang bisnis. Sehingga lahirlah produk kabel pelindung. Tidak hanya kabel pelindung biasa tapi juga dengan warna-warni cerah ditambah dengan karakter-karakter kartun yang lucu sebagai aksesori kabel pelindung. Jadi charger aman, fesyen juga tetap jalan.

Kegunaan kabel pelindung adalah untuk melindungi kabel agar tidak mudah putus. Selain memang untuk kelihatan lebih keren. Umumnya panjang kabel antara 35cm-45cm. Kebutuhan masing-masing kabel charger pada setiap ponsel berbeda-beda tergantung panjang kabelnya. Misalnya, charger Iphone membutuhkan 3 kabel pelindung untuk menutupi keseluruhan kabel. Charger Samsung membutuhkan 4 kabel pelindung. Sementara charger Blackberry juga membutuhkan 4 kabel pelindung.

Kabel pelindung berbentuk spiral dan dapat digabungkan dalam beberapa warna. Pelindung ini terbuat dari bahan pelastik yang warna-warni sesuai warna kesuakaan kita. Semakin kita jago memadu-padankan warna kabel pelindung akan tambah keren kelihatannya.

Hati-hati juga saat membeli kabel pelindung karena saat ini sudah banyak beredar yang kabel yang palsu. Kelemahannya warna cepat luntur dan mudah patah. Jadi percuma kan?

Kabel pelindung juga berguna agar kabel charger yang panjang tidak terlilit menjadi gumpalan. Pernah kan mengalami hal ini? Saat kita akan memakai charger, kabelnya terlilit dan sukar untuk diurai. Hal ini juga dapat jadi pemicu kabel cepat putus dan rusak. Dengan adanya kabel pelindung maka kabel charger tidak akan pernah terlilit lagi.

Selain kabel pelindung yang saat ini sedang tren, sekarang juga ada kabel penjepit. Gunanya sama-sama sebagai pelindung kabel. Jadi miliki deh keduanya agar kabel charger tetap terjaga dan tidak perlu sering-sering membeli yang baru.  Harganya terjangkau kok jadi tidak perlu khawatir akan menguras kocek terlalu dalam.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara Unlink Device User ID PermataMobile X Dari Handphone Lama

Ini adalah pengalaman saya dengan PermataMobile X. Suatu hari saya ingin login PermataMobile X di handphone yang berbeda, saya mengalami kendala muncul pesan " user ID Anda telah terhubung dengan device lain" Dari beberapa cara yang pernah ditemukan di google ternyata tidak bisa digunakan. Namun akhirnya saya menghubungi langsung Permata Bank melalui layanan Permata Care melalui email. Setelah email dikirimkan, beberapa jam kemudian ada balasan tentang Cara Unlink Device User ID PermataMobile X Dari Handphone Lama. Berikut Cara Unlink Device User ID PermataMobile X Dari Handphone Lama yang diberikan oleh salah satu Staf Permata: 1.         Lakukan re-install aplikasi PermataMobile X (uninstall dulu, kemudian install kembali). 2.         Setelah re-install, lakukan registrasi ulang, sebagai berikut: Buka aplikasi PermataMobile X. Klik tombol “Mulai” pada bagian bawah. Jawab “YA” pada pertanyaan “Apakah kamu punya Rekening PermataBank?”. Jawab “TIDAK

Cara Mengatasi PIN PermataMobile X yang Terblokir

Pernah mengalami pada saat transaksi, saat genting-gentingnya, eh aplikasi perbankan kena blokir karena salah memasukkan PIN ? Ini saya seperti yang saya alami beberapa waktu yang lalu tengah malam saat mau melakukan pembayaran atas suatu invoice. Duh, rasanya pasti males banget kalau harus ngantri ke bank esok harinya kan? Nah, untung saja kejadian ini gak perlu saya harus ngantre ke bank hanya gara-gara reset PIN atas PIN yang terblokir pada malam hari saat kejadian tersebut.  Lalu apa yang saya lakukan? Saya mencari informasi yang saya dapat melalui layar smartphone saya. Kebetulan pada saat kejadian, ada notif yang disarankan oleh aplikasi perbankan dari Bank Permata yang saya gunakan yaitu PermataMobile X untuk menghubungi PermataTel di nomor 1500111. Langsung seketika itu juga saya menghubungi layanan PermataTel di 1500111. Beberapa hal atau step-step Cara Mengatasi PIN PermataMobile X yang Terblokir Menghubungi PermataTel di nomor 1500111 Setelah tersambung, pilih layanan perban

5 Cara Merawat Jam Tangan Alexandre Christie

Jam tangan Alexander Christie tidak pernah berhenti berinovasi dengan model-model terbarunya. Ia tetap berada di puncak karena terus mengikuti tren fashion bahkan menjadi salah satu trend setter jam tangan dunia. Jam tangan Alexander Christie tidak sekedar produk jam biasa tapi juga symbol elegan dan maha karya seni bagi penggunanya Sejak kemunculannya lebih dari 50 puluh tahun lalu,  Alexander Christie tetap konsisten dalam setiap produknya. Para pencipta di balik produk jam ini menjamin kualitas tanpa kompromi dan menjunjung tinggi kesempurnaan pada setiap desain jam tangan yang dihasilkan. Semua jam menggunakan stainless steel kualitas tertinggi dan harus melewati pengujian yang teliti untuk melihat daya tahan jika digunakan setiap hari.