Selalu ada merk legendaris untuk setiap produk, termasuk jam tangan. Jika jam tangan yang dibicarakan, maka merk Seiko 5 adalah salah satu yang sudah sangat dikenal oleh orang Indonesia. Bagaimana tidak, Seiko 5 di Indonesia telah dikenal selama belasan tahun yang lalu.
Seiko sendiri sangat populer sebagai produsen mesin jam di dunia. Salah satu merk yang paling populer adalah Seiko 5. Demikian terkenalnya Seiko 5, sampai-sampai orang menyebutnya ‘sang legenda.’ Tampilannya dengan sebuah model yang sangat rigid dan kuat, Seiko 5 terkesan mempunyai wibawa yang sangat dalam.
Seiko 5 adalah jam otomatis yang sangat paling banyak disukai dan dibeli orang Indonesia di era 1900an akhir. Sampai kini banyak para pecinta jam tangan lawas berburu Seiko 5 karena dirasa vintage dan penuh sejarah.
Sejarah Seiko 5
Seiko memroduksi jam tangan pertama kali di tahun 1913. Kemudian 50 tahun kemudian Seiko 5 diciptakan, tepatnya di tahun 1963. Sepanjang sejarahnya yang panjang, Seiko 5 yang sporty telah memenangkan perhormatan, cinta dan kesetiaan anak muda dari seluruh penjuru dunia.
Pada tahun 1968, seri kedua Seiko 5 Sports diperkenalkan sebagai upaya penyempurnaan Sportsmatic 5. Ketahanan terhadap air-nya di-upgrade sampai 7 Bar. Seiko 5 Sports juga dilengkapi dengan kaca anti gores, Hardlex, dan ditambahkan juga sebuah bezel berputar. Saat itulah sang legenda sedang dibuat.
Teknologi di Balik Sang Legenda
Sejak awal, Seiko 5 didesain untuk beda dari jam tangan model lama dan memberikan perspektif baru bagi generasi muda di tahun 1960an. Seiko 5 diperuntukkan anak-anak muda, cocok dengan selera dan gaya hidup mereka. Seiko 5 memberikan aspirasi tanpa batas kepada generasi muda kala itu, seperti tak pernah diberikan siapapun sebelumnya.
Seiko 5 harus dipandang demikian agar ia bisa pergi kemana pun dan kapan pun. Tantangan pertamanya adalah daya tahan. Agar berdaya tahan tinggi, sebuah jam tangan harus tahan terhadap dua ancaman; air dan guncangan.
Ketahanan terhadap air (water resistance) lalu dibuat dan menjadi standar setiap jam tangan yang diproduksi Seiko. Lalu, ketahanan terhadap goncangan (shock resistance) dipastikan oleh dua terobosan Seiko. Pertama, dorongan utama jam dibuat dari “Diaflex,” sebuah campuran yang tidak bisa pecah. Kedua, “Diashock,” sebuah sistem yang diciptakan untuk melindungi gerakan dari guncangan bagian dalam jam.
Tantangan akhirnya adalah menciptakan tampilan yang berbeda yang menjadi trademark Seiko. Terima kasih kepada penemuan Seiko yang luar biasa yaitu, ‘Magic Lever.’ Efisiensi Seiko 5 sangat tinggi dan pemakai jarang menggunakan crown. Jadi, desainer pun membuat crown lebih kecil dan menyembunyikannya di bawah angka 4. Penemuan itu menjadi ciri khas tampilan Seiko 5 sampai sekarang.
Komentar
Posting Komentar