Langsung ke konten utama

ASUS ZenPower Max, Powerbank Pertama yang Dapat Mengisi Baterai Notebook

ASUS menghadirkan sebuah powerbank berkapasitas sangat besar yakni 26.800mAh. Yang menarik, bukan hanya kapasitas besar saja yang ditawarkan, tetapi powerbank terbaru ini juga sanggup mengisi daya sebuah notebook. Hal ini sekaligus menjadikannya produk sebagai device pertama yang sanggup mengisi baterai perangkat selain smartphone.

ZenPower Max, nama powerbank tersebut, merupakan sebuah powerbank yang difituri dengan teknologi Qualcomm Quick Charge Technology. Teknologi ini didesain agar mampu mengisi baterai lebih cepat daripada charger konvensional biasa, dengan syarat, perangkat akan diisi baterainya tersebut juga memiliki teknologi yang sama.

ASUS ZenPower Max

ASUS ZenPower Max mampu mendeteksi perangkat yang juga mendukung fitur Qualcomm Quick Charge 2.0 yang biasa terdapat pada gadget yang ditanamkan prosesor Qualcomm. Ketika dua teknologi yang sama tersebut terhubung, sambung Galip, kecepatan pengisian daya pun langsung dioptimalkan sehingga proses charging pun menjadi semakin cepat.

Tidak Hanya Pengisian, Tetapi Juga Pencahayaan

ASUS ZenPower Max memiliki sebuah lampu LED yang dapat menjadi lampu center ketika dibutuhkan. Ini membuatnya tidak hanya sekedar menjadi powerbank biasa yang hanya dapat melakukan pengisian, melainkan berfungsi ganda untuk dijadikan sebagai alat pencahayaan dalam kondisi darurat.

ASUS ZenPower Max

Pengisian Lebih Cepat

Tenaga yang besar dari sebuah powerbank, harus diimbangi dengan kecepatan pengisiannya. Karena meski memiliki kapasitas penyimpanan baterai yang besar, jika harus diisi kembali dalam waktu yang lama akan sangat percuma. ZenPower Max memiliki adapter yang dapat mengisi perangkat tersebut dengan cepat. Anda tidak membutuhkan waktu semalaman untuk mengisi kembali perangkat tersebut hingga penuh.

Tidak hanya itu, masih ada 9 fitur lainnya yang akan menjaga perangkat ini maupun perangkat yang didayai-nya aman. Antara lain, pengaman temperature, pengaman arus pendek, pengaman reset, pengaman voltasi keluar berlebihan, pengaman input reserve direction, pengaman pengisian daya berlebihan, pengaman voltasi keluar, pengaman cell PTC dan pengaman adaptor.

Di Indonesia, ZenPower Max tersedia secara pre-order via gerai-gerai offline mitra distribusi ASUS di harga Rp1.599.000.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara Unlink Device User ID PermataMobile X Dari Handphone Lama

Ini adalah pengalaman saya dengan PermataMobile X. Suatu hari saya ingin login PermataMobile X di handphone yang berbeda, saya mengalami kendala muncul pesan " user ID Anda telah terhubung dengan device lain" Dari beberapa cara yang pernah ditemukan di google ternyata tidak bisa digunakan. Namun akhirnya saya menghubungi langsung Permata Bank melalui layanan Permata Care melalui email. Setelah email dikirimkan, beberapa jam kemudian ada balasan tentang Cara Unlink Device User ID PermataMobile X Dari Handphone Lama. Berikut Cara Unlink Device User ID PermataMobile X Dari Handphone Lama yang diberikan oleh salah satu Staf Permata: 1.         Lakukan re-install aplikasi PermataMobile X (uninstall dulu, kemudian install kembali). 2.         Setelah re-install, lakukan registrasi ulang, sebagai berikut: Buka aplikasi PermataMobile X. Klik tombol “Mulai” pada bagian bawah. Jawab “YA” pada pertanyaan “Apakah kamu punya Rekening PermataBank?”. Jawab “TIDAK

Cara Mengatasi PIN PermataMobile X yang Terblokir

Pernah mengalami pada saat transaksi, saat genting-gentingnya, eh aplikasi perbankan kena blokir karena salah memasukkan PIN ? Ini saya seperti yang saya alami beberapa waktu yang lalu tengah malam saat mau melakukan pembayaran atas suatu invoice. Duh, rasanya pasti males banget kalau harus ngantri ke bank esok harinya kan? Nah, untung saja kejadian ini gak perlu saya harus ngantre ke bank hanya gara-gara reset PIN atas PIN yang terblokir pada malam hari saat kejadian tersebut.  Lalu apa yang saya lakukan? Saya mencari informasi yang saya dapat melalui layar smartphone saya. Kebetulan pada saat kejadian, ada notif yang disarankan oleh aplikasi perbankan dari Bank Permata yang saya gunakan yaitu PermataMobile X untuk menghubungi PermataTel di nomor 1500111. Langsung seketika itu juga saya menghubungi layanan PermataTel di 1500111. Beberapa hal atau step-step Cara Mengatasi PIN PermataMobile X yang Terblokir Menghubungi PermataTel di nomor 1500111 Setelah tersambung, pilih layanan perban

5 Cara Merawat Jam Tangan Alexandre Christie

Jam tangan Alexander Christie tidak pernah berhenti berinovasi dengan model-model terbarunya. Ia tetap berada di puncak karena terus mengikuti tren fashion bahkan menjadi salah satu trend setter jam tangan dunia. Jam tangan Alexander Christie tidak sekedar produk jam biasa tapi juga symbol elegan dan maha karya seni bagi penggunanya Sejak kemunculannya lebih dari 50 puluh tahun lalu,  Alexander Christie tetap konsisten dalam setiap produknya. Para pencipta di balik produk jam ini menjamin kualitas tanpa kompromi dan menjunjung tinggi kesempurnaan pada setiap desain jam tangan yang dihasilkan. Semua jam menggunakan stainless steel kualitas tertinggi dan harus melewati pengujian yang teliti untuk melihat daya tahan jika digunakan setiap hari.