Langsung ke konten utama

Inilah 4 Hal yang Wajib Dijauhkan dari Kamera Canon EOS Agar Tidak Mudah Rusak

Ada banyak alasan yang membuat anak muda saat ini senang mengoleksi kamera di rumah, meskipun pada dasarnya juga sudah memiliki smartphone yang dilengkapi dengan adanya fiture kamera tentunya sudah cukup menunjang pengambilan gambar berkualitas. Hobby fotografi ini memang bisa dipicu karena perkembangan teknologi yang membuat setiap orang ingin menjadi jauh lebih eksis di dunia maya. Untuk mendapatkan hasil jepretan atau video yang berkualitas, pastinya juga harus memiliki sarana yang canggih, seperti diantaranya adalah kamera Canon EOS.

Brand Canon ini sudah lama dikenal oleh masyarakat Indonesia salah satu merk yang menyediakan produk kamera handal. Sehingga tidak bisa dipungkiri jika banyak yang meliriknya sebagai pilihan. Apalagi jika melihat dari segi jenis kamera keluaran Canon ini sendiri terbilang cukup bervariatif juga, diantaranya mulai dari produk kamera saku sampai dengan DSLR hingga mirrorless bisa disesuaikan dengan kebutuhan Anda.

Berbicara mengenai jenis kamera Canon tersebut, tak bisa dipungkiri bahwa beragam jenis, maka tawaran harga dan kualitasnya juga berbeda-beda. Jika ingin mengabadikan gambar berkualitas layaknya seorang profesional, agaknya jenis yang harus Anda jadikan sebagai pilihan adalah DSLR. Kamera ini dibekali dengan berbagai macam fiture untuk mengambil obyek-objek menarik. Meskipun dari segi kualitasnya bagus, namun perawatannya juga lebih sulit, mengingat produk kamera DSLR ini memang jadi yang paling mudah rusak. Berikut ini diantaranya beberapa hal yang harus dijauhkan dari kamera Anda, diantaranya adalah:

  1. Air, bukan sebuah rahasia lagi jika seandainya air ini adalah musuh utama dari DSLR, karena jika sampai masuk ke bagian dalam maka secara otomatis akan membuat kamera tersebut mati atau tidak bisa dijalankan lagi. Lalu bagaimana caranya seorang fotografer underwater mengambil gambar di dalam laut. Ada sebuah alat khusus yang umumnya digunakan untuk melindungi kamera tersebut pada saat pemakaian di dalam air sehingga tidak rusak.
  2. Debu, hal lainnya yang juga harus diwaspadai adalah debu, apalagi untuk bagian utama kamera yaitu lensa, karena jika debu sudah masuk ke dalamnya, maka jaminan gambar yang masuk tidak akan bersih, karena bagian lensa utama tertutup dengan tumpukan debu tersebut. Untuk itu akan lebih baik menyimpannya di dalam tas ketika tidak digunakan, rajin-rajin juga membersihkan lensa kamera tersebut.
  3. Pasir, bagi beberapa orang yang memiliki kegemaran memotret laut atau pantai, sering kali pastinya frame kamera tersebut akan penuh dengan pasir karena salah penempatan, meskipun ukuran butirannya lebih besar dibandingkan dengan debu, namun tetap saja akan sulit untuk membersihkannya. Bahkan jika nantinya butiran pasir masuk kedalam kamera akan menyebabkan masalah yang lebih serius lagi, bukan hanya hasil gambar yang kotor, melainkan juga dapat menyebabkan goresan-goresan kecil.
  4. Benturan dengan benda keras, meskipun pada bagian body atau badan sebuah kamera DSLR dilengkapi dengan bahan yang kuat layaknya metal, namun jika dikenai benturan secara terus menerus berakibat fatal ke bagian dalam kamera tersebut. Bisa jadi salah satu komponennya mengalami kerusakan atau yang paling parah adalah lensa akan pecah. Ketahui bahwa harga sebuah lensa inilah yang paling mahal pada kamera.

Jadi hati-hati di dalam menggunakan kamera Canon Anda, pastikan untuk menjauhkan dari beberapa hal di atas, termasuk diantaranya adalah lingkungan atau tempat penyimpanan yang lembab, karena bisa memicu munculnya jamur di bagian lensa.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara Unlink Device User ID PermataMobile X Dari Handphone Lama

Ini adalah pengalaman saya dengan PermataMobile X. Suatu hari saya ingin login PermataMobile X di handphone yang berbeda, saya mengalami kendala muncul pesan " user ID Anda telah terhubung dengan device lain" Dari beberapa cara yang pernah ditemukan di google ternyata tidak bisa digunakan. Namun akhirnya saya menghubungi langsung Permata Bank melalui layanan Permata Care melalui email. Setelah email dikirimkan, beberapa jam kemudian ada balasan tentang Cara Unlink Device User ID PermataMobile X Dari Handphone Lama. Berikut Cara Unlink Device User ID PermataMobile X Dari Handphone Lama yang diberikan oleh salah satu Staf Permata: 1.         Lakukan re-install aplikasi PermataMobile X (uninstall dulu, kemudian install kembali). 2.         Setelah re-install, lakukan registrasi ulang, sebagai berikut: Buka aplikasi PermataMobile X. Klik tombol “Mulai” pada bagian bawah. Jawab “YA” pada pertanyaan “Apakah kamu punya Rekening PermataBank?”. Jawab “TIDAK

Cara Mengatasi PIN PermataMobile X yang Terblokir

Pernah mengalami pada saat transaksi, saat genting-gentingnya, eh aplikasi perbankan kena blokir karena salah memasukkan PIN ? Ini saya seperti yang saya alami beberapa waktu yang lalu tengah malam saat mau melakukan pembayaran atas suatu invoice. Duh, rasanya pasti males banget kalau harus ngantri ke bank esok harinya kan? Nah, untung saja kejadian ini gak perlu saya harus ngantre ke bank hanya gara-gara reset PIN atas PIN yang terblokir pada malam hari saat kejadian tersebut.  Lalu apa yang saya lakukan? Saya mencari informasi yang saya dapat melalui layar smartphone saya. Kebetulan pada saat kejadian, ada notif yang disarankan oleh aplikasi perbankan dari Bank Permata yang saya gunakan yaitu PermataMobile X untuk menghubungi PermataTel di nomor 1500111. Langsung seketika itu juga saya menghubungi layanan PermataTel di 1500111. Beberapa hal atau step-step Cara Mengatasi PIN PermataMobile X yang Terblokir Menghubungi PermataTel di nomor 1500111 Setelah tersambung, pilih layanan perban

5 Cara Merawat Jam Tangan Alexandre Christie

Jam tangan Alexander Christie tidak pernah berhenti berinovasi dengan model-model terbarunya. Ia tetap berada di puncak karena terus mengikuti tren fashion bahkan menjadi salah satu trend setter jam tangan dunia. Jam tangan Alexander Christie tidak sekedar produk jam biasa tapi juga symbol elegan dan maha karya seni bagi penggunanya Sejak kemunculannya lebih dari 50 puluh tahun lalu,  Alexander Christie tetap konsisten dalam setiap produknya. Para pencipta di balik produk jam ini menjamin kualitas tanpa kompromi dan menjunjung tinggi kesempurnaan pada setiap desain jam tangan yang dihasilkan. Semua jam menggunakan stainless steel kualitas tertinggi dan harus melewati pengujian yang teliti untuk melihat daya tahan jika digunakan setiap hari.