Langsung ke konten utama

Sebanyak 471 Konsumen Ikuti Mudik Balik Bareng Honda 2023

Menyambut Hari Raya Idul Fitri 1444 H, PT Astra Honda Motor (AHM) memberangkatkan 2.009 konsumen setia sepeda motor Honda untuk pulang ke kampung halaman tercinta melalui program Mudik dan Balik Bareng Honda (MBBH) 2023.

Bekerja sama dengan jaringan main dealer sepeda motor Honda di wilayah Jakarta Tangerang, yaitu Wahana Makmur Sejati, Astra Motor Jakarta, dan wilayah Jawa Barat- Daya Adicipta Motora, 32 armada bus secara spesial mengantarkan 1.409 pemudik dengan rute Jakarta – Yogyakarta dan Jakarta – Semarang yang diberangkatkan dari PT. Astra Honda Motor, Sunter pada tanggal 19 April 2023. Sedangkan sebanyak 613 sepeda motor telah diangkut pada tanggal 17 April 2023 menggunakan 17 truk yang diberangkatkan dari pelataran parkir Bhanda Ghara Reksa (BGR), Kelapa Gading, Jakarta Utara.

Sebelum keberangkatan ke kampung halaman, para pemudik melakukan pengecekan kesehatan melalui aplikasi SATUSEHAT, cek suhu tubuh dan menggunakan masker. AHM juga menyediakan paket sahur, fasilitas ibadah sholat subuh, dan melakukan doa bersama sebelum keberangkatan.

Setiap pendaftar program MBBH mendapatkan dua kursi bus beserta pengangkutan 1 unit sepeda motor Honda milik pemudik, asuransi selama perjalanan, layanan kesehatan, jaket, konsumsi selama perjalanan, dan beragam bingkisan untuk menemani pemudik di jalan. 

Para pemudik yang mengikuti program MBBH wajib melampirkan Kartu Tanda Penduduk (KTP) domisili Jabodetabek, Surat Izin Mengemudi (SIM) C dan Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) sepeda motor Honda saat pendaftaran. Untuk menjaga keselamatan saat melakukan mudik, peserta MBBH diharapkan dalam kondisi sehat dalam perjalanan dan minimal telah melakukan vaksin Covid-19 kedua. Barang bawaan pemudik maksimal 5kg, membawa helm SNI untuk digunakan saat berkendara di kampung halaman dan pemudik mengikuti perjalanan sesuai dengan tujuan yang telah ditentukan.

Siap menerima kedatangan 11 bus dengan 471 pemudik dari Jakarta, Main Dealer Astra Motor Jawa Tengah telah menyiapkan tempat titik kumpul pemudik di Museum Ronggowarsito Semarang agar para pemudik dapat melanjutkan perjalanannya kembali ke kampung halaman masing – masing. Sedangkan untuk motor para pemudik sendiri, sebanyak 205 motor Honda sudah diterima oleh Main Dealer Astra Motor Jateng sejak tanggal 17 April kemarin. 

Ronaldo Widjaja selaku Region Head Astra Motor Jateng turut menyambut datangnya para pemudik dari Jakarta dengan hangat, beliau menyampaikan bahwa berbagai fasilitas yang ada di area MBBH Semarang tepatnya di Museum Ronggowarsito ini sengaja disiapkan selengkap mungkin untuk memenuhi kebutuhan para pemudik yang ingin bersantai sebelum kembali ke kampung halamannya. 

Adapun fasilitas yang dapat dinikmati di MBBH Semarang ini berupa ruangan ber-AC, toilet bersih, ruang ibadah, charging area, mini booth makanan minuman khas Semarang, hingga band lokal telah dihadirkan untuk meramaikan MBBH Semarang. Booth apparel dan aksesoris Honda juga tampak cantik menyapa para pemudik yang ingin berbelanja produk – produk berkualitas dan asli dari Honda. Bukan hanya itu, booth dan display motor beserta program pembelian motor menarik pun juga disediakan. Untuk keamanan dan kesehatan, bekerjasama dengan PMI Kota Semarang, mobil ambulance dan P3K ringan juga disediakan agar pemudik dapat mengecek kesehatannya setelah perjalanan dari Jakarta.

AHM juga mengadakan undian untuk para pemudik dengan hadiah dua buah unit sepeda motor Honda, gadgets, dan hadiah menarik lainnya bagi konsumen yang mengikuti program MBBH 2023. Undian tersebut akan diundi di MBBH Semarang dan MBBH Yogyakarta. 

Untuk arus balik selepas libur Lebaran, AHM menfasilitasi 18 bus untuk 600 pemudik yang akan kembali ke Jakarta dan 8 truk untuk mengangkut 300 sepeda motor pemudik pada 25 April 2023 melalui program Balik Bareng Honda (BBH) 2023, dengan titik keberangkatan Astra Motor Yogyakarta dan Astra Motor Semarang dengan tujuan kota Jakarta.

General Manager Honda Customer Care Center Division AHM Antok Yuniarso mengatakan seiring dengan membaiknya kondisi pandemi, AHM bersama jaringan main dealer Honda kembali menggelar kegiatan mudik bareng bersama konsumen setia pengguna sepeda motor Honda. Kegiatan ini disambut antusias konsumen yang tinggi sejak pendaftaran hingga keberangkatan ke kampung halaman.

“Sejalan dengan himbauan pemerintah terkait mudik tahun ini, kami ingin memberikan pengalaman menyenangkan bagi masyarakat dalam perjalanan mudik yang aman dan nyaman dalam kegiatan Mudik dan Balik Bareng Honda 2023. Sehingga, konsumen dapat merayakan lebaran dengan tetap menggunakan sepeda motor kesayangannya di kampung halaman bersama keluarga tercinta,” ujarnya.

Semarak Silaturahmi Satu HATI

Selain MBBH, bentuk apresiasi kepada konsumen loyal sepeda motor Honda dalam menyambut Hari Raya juga diwujudkan melalui Semarak Silaturahmi Satu HATI. Program ini memiliki 2 kegiatan utama yaitu Bale Santai Honda (BSH) dan Lebaran Nusantara Honda 2023.


Bale Santai Honda hadir menemani perjalanan pemudik bagi konsumen yang melakukan perjalanan dengan sepeda motor. Untuk wilayah Jawa Tengah sendiri, Bale Santai Honda hadir di Ponpes Zaenuddin Kabupaten Tegal serta  di WR. Makan Bu Djasno Bergas Bawen. Beragam fasilitas menarik telah disediakan untuk para pemudik, seperti ruang istirahat ber- AC, Wi-Fi, mushola, alat pijat elektrik, televisi, Play Station, makanan dan minuman ringan gratis, servis motor, penjualan motor Honda, dan suku cadang. Terdapat juga kegiatan kontes foto yang dapat diikuti pemudik dengan hadiah menarik. Selama 24 jam mulai tanggal 19 – 26 April 2023 ini BSH Tegal dan BSH Bawen akan menemani konsumen loyal motor Honda.

Adapula AHASS Siaga dapat ditemukan di Astra Motor Brebes 3 dan Timbul Jaya Boyolali dimana terdapat fasilitas premium untuk melayani pemudik Honda mulai 19 – 30 April 2023 pkl. 07.30 – 17.00 WIB. AHASS jaga juga dapat ditemukan dibeberapa titik di Jawa Tengah seperti di Brebes, Kota Tegal, Pekalongan, Kendal, Kota Semarang, Demak, Pati, Karanganyar, Sukoharjo, Wonogiri, Klaten, dan Sragen dengan berbagai diskon special.

Apresiasi juga diberikan kepada konsumen loyal melalui Lebaran Nusantara Honda. Sebanyak lebih dari 400 jaringan dealer sepeda motor Honda menggelar beragam aktivitas positif bersama lebih dari 14.000 konsumen, seperti takjil gratis, silahturahmi dengan komunitas, buka puasa bersama, hingga penyediaan vaksin booster dan kegiatan lainnya.

Pelayanan terbaik juga tetap dihadirkan oleh Astra Honda Authorized Service Station (AHASS) yang merupakan bengkel resmi sepeda motor Honda selama bulan Ramadhan hingga Lebaran melalui layanan service kunjung. Kesiapan mekanik Honda juga diwujudkan melalui layanan armada Astra Honda CARE (Customer Assistance Road Emergency) yang siaga melayani konsumen di 21 kota di Indonesia jika mengalami kendala kerusakan kendaraan darurat.

Selain itu, AHM memberikan pelayanan 7 x 24 jam Honda Customer Care Center bagi pemudik yang membutuhkan layanan darurat. Konsumen dapat menghubungi Honda Customer Care Center:

Nomor telepon: 1-500-989 (00.00 – 24.00) 

Media Sosial

- Facebook: Astra Honda Care (08.00 - 24.00)

- Twitter: @AstraHondaCare (08.00 - 24.00)

- Instagram: astrahondacare.id (08.00 – 24.00) 

- SMS: 08119500989 (08.00 – 16.30)

- Email: customercare@astra-honda.com

- Website: www.astra-honda.com

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara Unlink Device User ID PermataMobile X Dari Handphone Lama

Ini adalah pengalaman saya dengan PermataMobile X. Suatu hari saya ingin login PermataMobile X di handphone yang berbeda, saya mengalami kendala muncul pesan " user ID Anda telah terhubung dengan device lain" Dari beberapa cara yang pernah ditemukan di google ternyata tidak bisa digunakan. Namun akhirnya saya menghubungi langsung Permata Bank melalui layanan Permata Care melalui email. Setelah email dikirimkan, beberapa jam kemudian ada balasan tentang Cara Unlink Device User ID PermataMobile X Dari Handphone Lama. Berikut Cara Unlink Device User ID PermataMobile X Dari Handphone Lama yang diberikan oleh salah satu Staf Permata: 1.         Lakukan re-install aplikasi PermataMobile X (uninstall dulu, kemudian install kembali). 2.         Setelah re-install, lakukan registrasi ulang, sebagai berikut: Buka aplikasi PermataMobile X. Klik tombol “Mulai” pada bagian bawah. Jawab “YA” pada pertanyaan “Apakah kamu punya Rekening PermataBank?”. Jawab “TIDAK

Cara Mengatasi PIN PermataMobile X yang Terblokir

Pernah mengalami pada saat transaksi, saat genting-gentingnya, eh aplikasi perbankan kena blokir karena salah memasukkan PIN ? Ini saya seperti yang saya alami beberapa waktu yang lalu tengah malam saat mau melakukan pembayaran atas suatu invoice. Duh, rasanya pasti males banget kalau harus ngantri ke bank esok harinya kan? Nah, untung saja kejadian ini gak perlu saya harus ngantre ke bank hanya gara-gara reset PIN atas PIN yang terblokir pada malam hari saat kejadian tersebut.  Lalu apa yang saya lakukan? Saya mencari informasi yang saya dapat melalui layar smartphone saya. Kebetulan pada saat kejadian, ada notif yang disarankan oleh aplikasi perbankan dari Bank Permata yang saya gunakan yaitu PermataMobile X untuk menghubungi PermataTel di nomor 1500111. Langsung seketika itu juga saya menghubungi layanan PermataTel di 1500111. Beberapa hal atau step-step Cara Mengatasi PIN PermataMobile X yang Terblokir Menghubungi PermataTel di nomor 1500111 Setelah tersambung, pilih layanan perban

5 Cara Merawat Jam Tangan Alexandre Christie

Jam tangan Alexander Christie tidak pernah berhenti berinovasi dengan model-model terbarunya. Ia tetap berada di puncak karena terus mengikuti tren fashion bahkan menjadi salah satu trend setter jam tangan dunia. Jam tangan Alexander Christie tidak sekedar produk jam biasa tapi juga symbol elegan dan maha karya seni bagi penggunanya Sejak kemunculannya lebih dari 50 puluh tahun lalu,  Alexander Christie tetap konsisten dalam setiap produknya. Para pencipta di balik produk jam ini menjamin kualitas tanpa kompromi dan menjunjung tinggi kesempurnaan pada setiap desain jam tangan yang dihasilkan. Semua jam menggunakan stainless steel kualitas tertinggi dan harus melewati pengujian yang teliti untuk melihat daya tahan jika digunakan setiap hari.